logo

Fanpages

Search Form

Download Resep Cara Membuat Perkedel Kentang Enak Dan Gurih Subtitle Indonesia

Resep Cara Membuat Perkedel Kentang Enak Perkedel kentang adalah makanan yang bahan dasarnya tentu saja dari kentang. Kentang yang sudah digoreng ataupun direbus dihaluskan dan dicampur beberapa bahan lainnya dan diolah menjadi makanan yang lezat. Perkedel kentang dapat Anda peroleh di pasar ataupun di warung-warung makan. Tetapi akan lebih nikmat lagi jika Anda dapat membuat sendiri perkedel kentang. Dengan begitu Anda dapat memilih bahan yang digunakan serta tingkat kebersihan perkedel kentang yang Anda buat dapat Anda ketahui.
Saat ini resep membuat perkedel kentang tidak hanya 1 macam saja, ada banyak sekali variasi membuat makanan dari kentang tersebut. Selain bahan yang digunakan yang bervariasi, konsep yang digunakan juga sangat bervariasi. Berikut adalah resep membuat perkedel kentang yang istimewa, hanya cukup membutuhkan cara yang sederhana. Anda dapat membuatnya sendiri di rumah tanpa keterampilan memasak yang lebih.

Resep Cara Membuat Perkedel Kentang Enak Dan Gurih


Bahan Membuat Perkedel Kentang:
  • Kentang 1 kilogram
  • Daging giling seperempat kilogram (ayam, ikan ataupun sapi)
  • Seledri
  • Kuning telur 2 butir
  • Putih telur 3 butir
  • Bawang goreng
  • Minyak goreng
  • Garam
  • Pala
  • Merica
  • Penyedap rasa

Langkah Membuat Perkedel Kentang :
  1. Kupas kentang, kemudian cuci sampai bersih. 
  2. Setelah itu, potong kentang tersebut menjadi beberapa bagian. 
  3. Goreng kentang sampai benar-benar kering.
  4. Tiriskan gorengan kentang tersebut, setelah dingin barulah ditumbuk sampai halus.
  5. Campurkan kentang yang sudah dihaluskan tersebut dengan bumbu yang sudah dipersiapkan.
  6. Aduk sampai rata, cicipi sedikit. Sesuaikan rasa yang Anda inginkan.
  7. Kemudian Anda dapat memasukkan kuning telur, aduk sampai rata.
  8. Setelah itu Anda dapat membuat adonan sekitar 1 sendok makan yang kemudian dibuat menjadi bentuk lingkaran pipih.
  9. Diamkan adonan yang Anda buat tersebut selama kurang lebih 5 menit.
  10. Setelah itu Anda dapat mencelupkan adonan tersebut ke dalam putih telur, ratakan. 
  11. Setelah semua adonan telah terbentuk dan dilumuri putih telur maka Anda dapat segera menyiapkan penggorengan.
  12. Goreng perkedel kentang sampai warna berubah menjadi kuning kecoklatan.
  13. Angkat dan kemudian tiriskan, Anda sudah bisa menyiapkan perkedel kentang buatan Anda di meja makan.

Cara membuat perkedel kentang tersebut tentu saja tidak sulit. Bahan yang digunakan juga mudah didapatkan. Walaupun di pasaran di jual dengan harga murah dan lebih praktis, akan lebih baik jika Anda membuatnya sendiri. Bahkan cita rasa yang ada dapat Anda buat sesuai keinginan Anda, tingkat kebersihan perkedel ini juga terjamin. Perkedel kentang ini dapat Anda nikmati dalam keadaan hangat, cocok untuk dijadikan lauk ataupun untuk camilan.Resep lainnya di resep-saya Resep Cara Membuat Ayam Bakar Enak semua hanya di resep-saya.

Description: Perkedel kentang adalah makanan yang nikmat, akan lebih nikmat jika Anda nikmati perkedel buatan Anda sendiri. Cara membuatnya cukup mudah, tidak memerlukan teknik memasak yang handal.
Mau Request? Silahkan Komentar Disini Atau Admin langsung mau pun fanpages Like Fanpages Kami Biar Tambah Kece

Share!

0 Komentar